SURABAYA, tagarsurabaya.com – Antusias Masyarakat Lidah Kulon RW 1 dan 2 berkolaborasi dalam menggelar Kirab Budaya dan Sedekah Bumi dimulai dari pukul 05.00 WIB pagi. Puluhan orang mulai mempersiapkan berbagai perangkat dan perlengkapan jelang acara tersebut. Mereka berkumpul di Balai RW, bersiap mengikuti acara yang dimulai pukul 06.00 WIB.

Kegiatan Sedekah Bumi Hari Minggu, 7 Agustus 2022

Setiap warga dari masing-masing 12 RT berupaya menampilkan kreativitas terbaiknya mulai dari kostum yang dipakai, hingga yel-yel khas.

Sesi utama acara adalah adu cantik gunungan tumpeng yang terbuat dari buah-buahan, sayuran, dan palawija. Setiap RT merangkai tumpeng buah tersebut sekreatif mungkin dengan berbagai karakter sperti gorila, angsa, naga, dan tokoh Kerajaan Majapahit.

“Tujuan acara kirab budaya dan sedekah bumi ini membuktikan rasa syukur kita kepada tuhan yang maha kuasa, yang telah memberikan rezeki kepada masyarakat RW1 dan RW 2 kelurahan lidah kulon. Selain itu juga mendorong kreatifitas anak muda karena lewat seni dan budaya bisa menumbuhkan KGN (Kompak Guyup Rukun) masyarakat RW 01 dan RW 02 berkolaborasi mempunyai inovasi dan kreatifitas untuk bapak-bapak atau ibu-ibu serta adik-adik karang taruna RW 1 & RW 2 kelurahan lidah kulon. “ Ujarnya Pak Budiono ketua RW 2 Minggu (7/8/2022)

Sedekah Bumi merupakan tradisi lokal yang dilaksanakan setahun sekali yang merupakan sebagai wujud syukur atas limpahan rezeki dan hasil bumi sekaligus menjalin kerukunan antar warga dikawasan tersebut.

Dalam ritual tersebut seluruh warga di kawasan itu bergotong royong membuat tumpeng dari hasil bumi mereka, tumpeng di gotong bersama warga lain menuju ke balai kantor kelurahan untuk dilakukan ritual atau doa dan di bagikan  dengan cara berebut.

By fey

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *